Selama Bulan Oktober dan November Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Lombok Timur melaksanakan pelayanan Adminduk di 33 Sekolah di Lombok Timur. Pelayanan dimulai pada 26 September 2022. Pelayanan sebelumnya telah dilaksanakan di 8 Sekolah Menengah Atas yakni SMAN 1 Pringgabaya, SMKN 1 Pringgabaya, SMAN 1 Wanasaba, SMAN 1 Suela, SMAN 1 Aikmel, SMAN 1 Lenek, SMAN 1 Pringgasela, SMKN 1 Pringgasela.
Minggu ini 10-13 Oktober Dukcapil melaksanakan kembali pelayanan Adminduk di 4 Sekolah yakni SMAN 1 Suralaga, SMKN 2 Selong, SMAN 1 Sukamulia, dan SMAN 1 Masbagik. Pelayanan ini dikhususkan untuk Perekaman KTP-el serta updating data kependudukan bagi siswa disertai dengan aktivasi Identitas Kependudukan Digital bagi siswa dan guru yang sudah memiliki KTP-el.